Pabuaran, Bogor Review (29 Januari 2017) – Paguyuban para ketua RW se kelurahan Pabuaran, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor mengadakan rapat perdana sejak status Desa Pabuaran berubah menjadi Kelurahan Pabuaran, Minggu, 29 Januari 2017.
Rapat diadakan di Rumah Joglo kompleks Perumahan Puri
Bojong Lestari, membahas antara lain pembenahan surat menyurat, penertiban
pungutan, serta pengoptimalan fungsi RT dan RW.
Hadir dalam rapat ini sebanyak 25 orang antara lain Lurah
Pabuaran H. Romli berserta staf, Ketua LPM H. Masduki Isa, Kepala Pos Polisi
Pabuaran H. Syaripudin, Tokoh Masyarakat, mantan Ketua BPD Syahrir MAR, dan para Ketua RW se-Pabuaran.
Dalam sambutannya Lurah Romli menegaskan bahwa ia mengaku
baru pertama kali menjadi Lurah sehingga perlu banyak bertukar pikiran dengan
masyarakat Pabuaran. Ia bertekad memajukan Kelurahan Pabuaran menuju masyarakat
yang adil dan sejahtera. “Ini tantangan saya untuk memajukan Kelurahan Pabuaran.
Oleh karena itu, akan banyak pekerjaan yang harus saya lakukan. Dukungan dari
para ketua RT dan RW serta masyarakat sangat kami butuhkan,” katanya.

Ketua Paguyuban RW Kelurahan Pabuaran Sri Widodo,
menegaskan bahwa bahwa kegiatan semacam ini diharapkan bisa menjadi pertemuan rutin
yang bisa dipakai untuk berbagi informasi, sehingga bisa mempercepat penyelesaian
masalah yang ada di Pabuaran. Tidak hanya itu, acara ini bisa pula dipakai
untuk menyosialisasikan kebijakan dari Pemerintah Kabupaten Bogor sehingga
masyarakat luas lewat peran Ketua RW bisa segera mengetahuinya.
Di luar masalah di atas, ada hal lain yang perlu
mendapat perhatian seluruh pemangku kepentingan Kelurahan Pabuaran, seperti
masalah kependudukan, Pajak Bumi dan bangunan (PBB), jual beli dan pengurusan
sertifikat tanah, pengurusan listrik, sumbangan tidak mengikat, serta pentingnya
menjaga kondusifitas lingkungan agar selalu terjaga secara tertib dan aman.

Salah satu kesepakatan para peserta rapat memutuskan rapat Paguyuban RW dilakukan setiap 2 bulan sekali, kecuali ada hal yang mendesak bisa dipercepat. (SWS).